Wanaraja – Warga di kawasan Wanaraja, Garut dihebohkan dengan penemuan jasad lelaki tanpa identitas dengan keadaan memprihatinkan di pinggiran Sungai Cimanuk. Mayat tersebut diduga anak lelaki.
Jasad tersebut ditemukan warga dengan posisi telungkup di pinggiran Sungai Cimanuk yang berlokasi di Kampung Panyaweuyan, Wanasari, Wanaraja, Garut, Kamis, (29/5/2025) sore.
“Pratama kali ditemukan oleh warga sekitar jam 4 sore,” kata Kapolsek Wanaraja AKP Abusono, kepada wartawan, Jumat.
Abu menjelaskan, jasad ditemukan dalam keadaan yang memprihatinkan. Diduga korban sudah tewas sejak beberapa hari terakhir. Korban berjenis kelamin lelaki dan diduga kuat merupakan anak-anak.
“Diperkirakan berusia 6 sampai dengan 7 tahun,” katanya.
Jasad tersebut kemudian langsung dievakuasi ke RSUD dr. Slamet Garut untuk diperiksa lebih lanjut, untuk mengetahui identitasnya. Jasad saat ini diidentifikasi oleh Tim dokter dan Inafis dari Polres Garut.
“Jadi hingga saat ini belum diketahui identitasnya,” pungkas Abusono. ****