9 Nama Akan Diusulkan Menjadi Pj Bupati Garut

oleh -3077 Dilihat
Garut Kota – 9 orang tokoh akan diusulkan menjadi Pejabat (Pj) sementara Bupati Garut. Hal ini menyusul jabatan tersebut yang akan segera ditinggalkan Bupati Rudy Gunawan, yang masa jabatannya akan berakhir dalam waktu dekat.
Hal tersebut dikatakan oleh Wakil Ketua DPRD Garut Enan, saat diwawancarai wartawan di sela-sela apel Ops Mantap Brata Polres Garut pada Selasa (17/10/2023) kemarin. Enan menyebut akan ada nama yang diusulkan pihaknya untuk menjadi Pejabat Bupati Garut.

“Nanti akan ada 9 nama yang diusulkan. Dari kami ada tiga,” ungkap Enan.

Enan mengatakan, 9 nama yang akan diusulkan menjadi Pj Bupati Garut terdiri dari 3 usulan dari DPRD Garut, 3 usulan dari Pj Gubernur Jawa Barat, dan 3 lainnya merupakan usulan dari Kementerian Dalam Negeri.

Namun, hingga saat ini kata Enan, pihaknya masih menunggu instruksi lanjutan dari Kemendagri terkait penunjukan Pj Bupati Garut.

“Namanya belum ada. Pokoknya nanti Desember sudah ada penggantinya,” ungkap Enan.

Jabatan Bupati Garut sendiri, akan ditinggalkan Rudy Gunawan pada bulan Desember 2023 mendatang. Rudy angkat kaki dari jabatannya, usai memimpin Garut selama lima tahun sejak 2018.

(Abd/Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.