AKBP Rio Pindah Tugas ke Polres Bogor, Netizen: Terima Kasih Bapak Ganteng!

oleh -1770 Dilihat

Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro. (Foto: Garut Update)

Karangpawitan – Tongkat komando kepemimpinan Polres Garut berganti. AKBP Rio Wahyu Anggoro sebagai pejabat lama diganti AKBP Rohman Yonky Dilatha sebagai Kapolres Garut yang baru.

Pergeseran pemimpin Polres Garut itu terjadi, usai Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengeluarkan Surat Telegram (STR) perihal mutasi-rotasi perwira menengah dan perwira tinggi di lingkungan Polri belum lama itu.

Dalam STR itu, AKBP Rio Wahyu Anggoro yang menjabat sebagai Kapolres Garut dipindahtugaskan menjadi Kepala Polres Kabupaten Bogor.

Sementara kursi Kapolres Garut yang ditinggalkan Rio, akan diisi oleh AKBP Rohman Yonky Dilatha, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 5 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya.

Pergeseran jabatan Kapolres Garut ini, cukup mengagetkan berbagai pihak. Pasalnya, Rio diketahui baru 6 bulan saja menjabat sebagai orang nomor satu di kepolisian resor Garut.

Rio, diketahui datang di awal Januari 2023 lalu, untuk menggantikan AKBP Wirdhanto Hadicaksono yang pindah tugas menjadi Kapolres Karawang.

Banyak warga Garut yang menyayangkan kepindahan Rio ke Polres Bogor. Sebab, Rio dikenal sebagai sosok polisi yang didambakan banyak warga Garut.

Aksinya dalam memberantas kejahatan, khususnya premanisme di Kabupaten Garut banyak mendapatkan acungan jempol dari warganet.

Di kolom komentar unggahan kolaborasi Garut Update dengan Garutpedia di Instagram tadi pagi, banyak warganet yang bersuara terkait kepindahan AKBP Rio.

“Kapolres yang sangat tegas terhadap aksi premanisme. Sukses selalu bapa AKBP Rio,” celetuk salah seorang warganet.

“Padahal udah seneng banget sama Kapolres yang satu ini. Terima kasih bapak Ganteng!,” kata netizen lainnya.

Selamat jalan AKBP Rio Wahyu Anggoro. Seluruh jasamu dalam mengabdi di Garut, akan selalu dikenang oleh masyarakat.

Selamat datang AKBP Rohman Yonky Dilatha. Kami, warga Garut menunggu aksimu dalam membuat kota yang kami cintai aman dan kondusif!

(Abd/Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.