Korban Kebakaran di Garut Diganjar Santunan Oleh PNM

oleh -2314 Dilihat

Garut – Permodalan Nasional Madani (PNM) memberikan santunan kepada masyarakat yang tempat tinggalnya mengalami musibah kebakaran. Santunan diberikan kepada mereka, yang tercatat sebagai nasabah PNM.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Wahyu Fedian, selaku Wakil Pimpinan Cabang PNM Garut pada Kamis (27/7/2023). Bertempat di Kantor Cabang PNM Garut, di Jalan Patriot, Kecamatan Tarogong Kidul.

Menurut Wahyu, musibah kebakaran menimpa tempat tinggal dua nasabah PNM, yang berada di Sumedang dan Garut selatan. Kebakarannya, berlangsung beberapa waktu lalu diduga karena korsleting listrik.

“Kami di sini kan juga saling kenal dengan nasabah dan keluarga. Kegiatan ini, juga menjadi waktu kami untuk bersilaturahmi juga,” kata Wahyu.

PNM sendiri, kata Wahyu, sangat prihatin dan turut menyayangkan kejadian tersebut terjadi. Terlebih, musibah kebakaran ini menimpa nasabah PNM.

Bantuan yang diberikan ini sendiri, diketahui bersumber dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dari PNM. Ini merupakan bentuk goodwill dari PNM, kepada stakeholder.

Wahyu menambahkan, pihaknya sangat berkomitmen untuk menjaga hubungan baik dengan para pihak terkait, khususnya dengan nasabah.

“Komunikasi dengan nasabah jadi terjalin lancar. Apa yang dibutuhkan, apa yang PNM dapat bantu, sehingga secara kelancaran usaha nasabah juga bisa terus berlanjut,” ungkap Wahyu.

Pihak PNM berharap, dengan santunan ini, para korban dapat terus semangat dan bangkit dari musibah yang dialami. PNM berkomitmen untuk mendukung, dan berdampingan dengan seluruh nasabah dan pendamping nasabah di seluruh Indonesia.

(Abd/Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.