Kualifikasi Piala Dunia: Indonesia Imbangi Arab Saudi

oleh -108 Dilihat

Garut – Indonesia secara mengejutkan berhasil menahan imbang Arab Saudi di kualifikasi Piala Dunia. Pasukan Garuda bermain 1-1 melawan mereka.

Laga antara Indonesia vs Arab Saudi digelar di Stadion King Abdullah, pada Jumat, 6 September dini hari waktu Indonesia.

Indonesia sebenarnya unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Sandy Walsh pada menit ke-19. Gol ini dicetak setelah tendangan keras dari Ragnar Oratmangoen mengenai dirinya.

Namun sayang, gol Indonesia tak bertahan lama. Tepat di ujung laga babak pertama, Arab Saudi berhasil menyamakan kedudukan.

Adalah Aljuwayr yang mencetak gol. Sebenarnya, gol ini tercipta karena tendangan Aljuwayr mengenai Calvin Verdonk hingga bola berubah arah dan mengecoh kiper Maarten Paes.

Hasil imbang 1-1 bertahan hingga akhir laga. Hasil ini membuat Indonesia memiliki peluang lolos yang sama besarnya dengan tim lain di grup ini ke babak selanjutnya kualifikasi Piala Dunia.

(Abd/Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.