BandungĀ – Persib Bandung berhasil mengalahkan juara reguler series Liga 1 musim ini, Borneo FC Samarinda. Pesut Etam dihajar skuad Maung Bandung 2-1.
Laga Persib vs Borneo FC dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, pada Kamis, 25 April malam. Persib Bandung tampil menggunakan jersey biru-biru.
Persib Bandung sudah menekan sejak peluit tanda dimulainya laga ditiup sang pengadil. Beberapa peluang diciptakan, tapi tak ada yang berbuah gol.
Gol baru tercipta pada menit ke-20. Gol pertama di pertandingan ini bagi Persib dicetak oleh striker andalan asal Brazil, David da Silva.
Gol bermula saat David yang berdiri tak terkawal mendapatkan umpan dari Stefano Beltrame. David berhasil mencetak gol ke gawang yang dikawal Nadeo Argawinata.
Skor 1-0 tidak berubah hingga akhir laga babak pertama. Di babak kedua, Persib berupaya terus menyerang. Sebaliknya, Borneo juga tak ingin kalah menekan.
Persib Bandung akhirnya berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-69. Gol kedua ini, dicetak kolega David da Silva asal Brazil, Ciro Alves.
Ciro yang melakukan solo run mengakhiri pertunjukannya malam itu dengan lesatan deras menyusur tanah yang berhasil merobek jala gawang Borneo. 2-0 untuk Persib.
Beberapa menit sebelum wasit mengakhiri laga, pemain Borneo FC, Rizky Dwi berhasil mencatatkan namanya di papan skor dan merubah skor menjadi 2-1.
Gol Rizky dicetak dari tendangan indah yang keras dari luar kotak penalti. Bola sepakan Rizky tak mampu dibendung Kevin Ray Mendoza hingga berbuah gol.
Hingga laga berakhir, tidak ada lagi gol yang tercipta. Hasil akhir Persib Bandung 2, Borneo FC 1.
(Abd/Abd)