Petugas Gabungan Cek SPBU Jelang Mudik Lebaran 2024

oleh -1531 Dilihat

Garut – Petugas gabungan mengecek kesiapan prasarana penunjang mudik lebaran. Salah satunya, adalah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

 

Senin, 1 April 2024 sore kemarin, personel dari Polres dan Pemkab Garut melakukan pengecekan kesiapan SPBU di seluruh jalur mudik Garut.

 

Tujuannya, untuk memastikan agar prasarana penunjang mudik bisa berjalan dengan optimal menjelang bergulirnya arus mudik lebaran 2024.

 

Kasat Reskrim Polres Garut AKP Ari Rinaldo mengatakan, ada beragam hal yang dicek oleh petugas gabungan.

 

“Ini mengukur takaran. Jangan sampai ada isu di luar bahwa pom bensin merugikan konsumen,” kata Ari.

 

Ari mengatakan, hal tersebut merupakan upaya dari pihaknya dan Pemda Garut agar masyarakat yang melaksanakan mudik bisa nyaman.

 

Selama proses pengecekan berlangsung, pihaknya tidak menemukan temuan yang mencurigakan.

 

“Sementara masih dalam batas normal. Belum ada temuan,” katanya.

 

Ari memastikan setelah pengecekan dilakukan pihaknya juga akan terus melakukan pemantauan terhadap segala fasilitas penunjang mudik. Tujuannya, agar masyarakat nyaman.

 

“Jangan sampai ini merugikan masyarakat. Para pemudik maupun wisatawan harus nyaman datang ke Garut,” pungkas Ari.

 

(Abd/Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.