Garut – Ada satu bangunan baru di kawasan Sukaregang, yang memuat beragam kerajinan kulit. Tempatnya unik, mirip bangunan di negara Italia.
Nama tempatnya, adalah Piazza Firenze. Secara harfiah, piazza merupakan pelataran dari bahasa Italia. Sedangkan Firenze, adalah salah satu kota di sana.
Tempat ini nyaman dan luas. Mayoritas bangunannya berlantai dua. Berwarna cream dan bentuknya khas seperti bangunan di Italia.
Tempat tersebut diketahui akan digunakan sebagai sentra industri kerajinan kulit. Di sana, beragam produk buatan UKM akan dipamerkan.
Mulai dari tas, sandal dan sepatu, gantungan kunci hingga jaket dari kulit, semuanya dijual di sini. Mayoritas, buatan UKM.
Artis sekaligus desainer kenamaan Indonesia asal Garut, Poppy Dharsono adalah sosok di balik terciptanya Piazza Firenze ini.
“Tentu kami ingin kerajinan kulit dari Garut ini, lebih baik lagi. Ini adalah kolaborasi untuk mewujudkan itu,” ungkap Poppy Dharsono.
Menteri Pariwisata RI Widiyanti Putri Wardhana yang hadir dalam acara peresmian mengapresiasi dibukanya Piazza Firenze.
“Saya berharap Piazza Firenze ini bisa mendongkrak wisata ke Garut dan terus berinovasi,” ucap Widiyanti.
Sementara Wakil Menteri Koperasi, Ferry J. Yuliantono mengatakan, Kemenkop siap untuk membantu pengembangan industri kulit di Sukaregang.
“Kita bantu alat pengolahan limbah di industri kulit ini. Supaya layak dan diterima oleh masyarakat internasional,” pungkas Ferry. ***