Seorang Wisatawan Tewas Usai Digulung Ombak Pantai Santolo

oleh -1820 Dilihat

Petugas memintai keterangan saksi kejadian kecelakaan laut di Pantai Santolo. (Foto: Satpolairud Polres Garut)

Cikelet – Seorang Wisatawan bernama Agi Trisatya Saputra tewas usai terseret ombak saat sedang berwisata di Pantai Santolo, Garut. Saat kejadian, Agi sedang bermain air bersama teman-temannya.

Insiden nahas ini, terjadi di Pantai Santolo yang berada di kawasan Desa Pamalayan, Kecamatan Cikelet, Garut pada Jumat, 9 Juni 2023 sore kemarin.

Menurut Kepala Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Garut AKP Anang Sonjaya, Agi tewas terseret arus saat berupaya menolong temannya yang tak bisa berenang.

“Berdasarkan keterangan dari saksi, saat itu mereka sedang berenang,” kata Anang kepada wartawan, Sabtu, 10 Juni.

Abang mengatakan, ada 9 orang yang sedang berenang termasuk Agi saat itu. Sesaat sebelum kejadian nahas itu terjadi, seorang teman Agi, bernama Raya diketahui meminta tolong karena terseret arus.

“Korban berupaya menolong bersama seorang temannya yang lain bernama Nadif. Kejadiannya sekitar jam 16.10 WIB,” ucap Anang.

Namun nahas, saat tengah berupaya melakukan pertolongan, Agi malah terseret ombak hingga ke tengah. Sedangkan Raya dan Nadif berhasil selamat.

Agi kemudian tenggelam. Teman-temannya melapor, dan dilakukan pencarian oleh petugas dan warga setempat. Tak lama berselang, Agi berhasil ditemukan oleh tim penyelamat dalam keadaan tak sadarkan diri.

Agi kemudian langsung dievakuasi ke Puskesmas Cikelet, namun sayang nyawa mahasiswa Universitas Padjajaran ini tak terselamatkan.

“Kami me himbau para wisatawan untuk selalu berhati-hati saat berenang di Pantai. Jangan terlalu jauh, karena gelombang ombaknya cukup berbahaya,” pungkas Anang.

(Abd/Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.