Simak! Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji dari Garut tahun 2023

oleh -1385 Dilihat

1,9 ribu warga Garut akan berangkat haji tahun ini. (Foto: Diskominfo Garut)

Tarogong Kaler – Sebanyak 1,9 ribu warga Garut berangkat ke tanah suci tahun ini. Mereka terbagi ke dalam enam kloter berbeda. Berikut ini, merupakan jadwal keberangkatannya.

Menurut Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Garut Cece Hidayat, total, ada 1.938 jemaah haji asal Garut yang berangkat ke Arab Saudi tahun ini.

“Insya Allah semuanya sudah siap. Dokumen dan persiapan lain sudah siap, tinggal menunggu pemberangkatan saja,” ucap Cece kepada wartawan, Kamis, 18 Mei 2023.

Ribuan jemaah haji asal Garut ini, resmi dilepas oleh Bupati Garut Rudy Gunawan pada Kamis pagi tadi. Acara pelepasan secara simbolis ini, dilaksanakan di gedung Graha Patriot, yang berada di Jalan Cipanas Baru, Kecamatan Tarogong Kaler.

Cece menjelaskan, meskipun dilepas seluruhnya hari ini, tapi Pemda Garut dan Kantor Kemenag Garut akan kembali melepas pemberangkatan mereka, sesuai jadwal yang ditentukan.

Para jemaah haji asal Garut ini, diberangkatkan dengan jadwal yang berbeda-beda. Mereka, terbagi ke dalam enam kloter pemberangkatan.

“Ya mudah-mudahan (dilepas oleh Menteri Agama), karena ini kan kloter pertama di Jawa Barat. Garut, kloter pertama di Jawa Barat dan ini mudah-mudahan saja bisa (menjadi) kloter pertama nasional,” ungkap Cece.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Garut Update dari Kantor Kemenag Garut, berikut ini merupakan jadwal kloter keberangkatan jemaah haji asal Garut tahun 2023:

  • Kloter 1 Gelombang I tanggal 23 Mei 2023 berangkat dari Pendopo Garut pukul 03.15 WIB
  • Kloter 14 Gelombang I tanggal 28 Mei 2023 berangkat dari Pendopo Garut pukul 13.00 WIB
  • Kloter 44 Gelombang II tanggal 8 Juni 2023 berangkat dari Pendopo Garut pukul 01.00 WIB
  • Kloter 54 Gelombang II tanggal 13 Juni 2023 berangkat dari Pendopo Garut pukul 03.15 WIB
  • Kloter 68 Gelombang II tanggal 19 Juni 2023 berangkat dari Pendopo Garut pukul 14.00 WIB
  • Kloter 69 Gelombang II tanggal 20 Juni 2023 berangkat dari Pendopo Garut pukul 13.00 WIB

(Abd/Abd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.